
Samsungbola - James Rodriguez diprediksi akan meninggalkan Bayern Muenchen musim panas ini. Muenchen harus mencari pengganti James di lini tengah. Dybala cuma bikin lima gol dan enam assist dari 30 penampilan di Serie A 2018/2019. Secara keseluruhan, dia bikin 10 gol dan enam assist di 42 pertandingan semua kompetisi.
Salah satu kandidatnya adalah pemain Juventus Paulo Dybala. Dikutip dari Marca, Kamis (30/5), the Bavarians menawarkan uang sebesar 80 juta euro atau setara dengan Rp 1,28 triliun.
Pemain internasional Argentina itu dikabarkan tak bahagia berada di Turin, meskipun memenangkan gelar Serie A bersama Si Nyonya Tua musim ini. Dybala diketahui sempat terlibat konflik dengan Cristiano Ronaldo di dalam lapangan.
Muenchen dikabarkan sudah membuka komunikasi dengan petinggi Juventus untuk membahas transfer Dybala. Raksasa Italia itu pun disebut-sebut terbuka untuk menegosiasikan pemainnya tersebut.
Meskipun, harga yang dibanderol Bianconeri untuk Dybala mencapai 100 juta euro. Namun selisih 20 juta euro dinilai tak berpengaruh secara signifikan dalam proses negosiasi kedua klub. Walaupun Dybala sempat menegaskan dirinya masih ingin tinggal lebih lama di Juventus musim depan.
Oleh karena itu Dybala menatakan akan berbicara dengan Juventus terkait dengan masa depannya. Ia mengaku sangat menghormati klubnya dan para fan, dengan tidak bernegosiasi dengan klub lain.
Dybala menyatakan, jika dirinya berbicara dengan klub lain, itu artinya tak menghormati Juve. Walaupun ia menyadari bahwa masa depannya tidak tergantung pada keputusannya sepihak.
Saya sudah bicara dengan Fabio Paratici (direktur olahraga Juve) dan dia tahun apa yang saya pikirkan dan inginkan musim depan. Saya ingin bertahan di Juventus
Datangnya Ronaldo membuat Dybala harus dikorbankan dan lebih banyak dimainkan sebagai penyerang sayap, alih-alih sebagai penyerang lubang yang jadi posisi andalannya. Enam golnya musim ini dihasilkan ketika bermain di posisi penyerang lubang, berbanding hanya satu dari posisi penyerang sayap.
Dybala pribadi menegaskan ingin bertahan di Juventus, tapi mengakui keputusan bukan ada padanya. Sementara Juventus diperkirakan membuka kemungkinan melego Dybala untuk memperkuat sektor lain, khususnya lini belakang di mana sejumlah bek seperti Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci sudah menua.
Bayern jadi salah satu yang berminat dengan Dybala. Corriere dello Sport mengklaim bahwa klub Jerman itu sudah mengajukan 80 juta euro atau sekitar Rp 1,28 triliun untuk memboyong Dybala.
Juventus kabarnya mematok harga 100 juta euro, namun terbuka untuk negosiasi. Dybala jadi salah satu incaran Bayern untuk dijadikan suksesor Franck Ribery dan Arjen Robben