Merasa Lebih Hebat, Mbappe Buang Poster Ronaldo

BERITA BOLA
SAMSUNGBOLA - Tahun 2018 merupakan tahun yang luar biasa bagi Kylian Mbappe, bintang muda Timnas Prancis. Salah satu yang paling berkesan untuk Mbappe adalah berhasil mengantarkan Prancis Juara Dunia 2018. 
Selain itu, Mbappe juga berhasil meraih gelar Ligue 1 bersama klubnya, Paris Saint-Germain (PSG). 
Dikutip dari Marca, seperti diketahui pemain berusia 20 tahun ini sangat mengidolakan mega bintang Juventus, Cristiano Ronaldo. Hal itu dapat dilihat dari dalam kamar Mbappe yang banyak poster Ronaldo menempel di tembok. 
Namun di penghujung tahun 2018, Mbappe membuat hal yang mengejutkan. Ia melepas semua poster Ronaldo yang menempel di dinding kamarnya.